GENERASI SEKARANG
Generasi yang bergelimang sejuta impian, generasi yang telah mengantongi segudang kata-kata motivasi dari ratusan Motivator ternama. Yah ini generasi muda kita yang begitu mudah percaya dengan mbah google.comdan masuk kedunia maya, hanyut dan terhempas dalam peluh birahi jaman yang kacau.
Mereka begitu asyik begitu permissif, begitu bersemangat dan jika terbentur begitu mudah menyerah dan putus-asa.
Generasi yang begitu banyak memainkan dan memerankan pribadi pinjaman dari idolanya yang mereka ambil dari dunia artis, dunia olah-raga dan dunia maya. Dan tak satupun mereka meng-idola-kan orang tuanya sendiri, atau mengidolakan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan para Tokoh Panutan dalam dunia Sosial-Politik.
Indonesia yang dalam krisis keteladanan sosial apakah mungkin generasi muda Indonesia ini dapat diharapkan mampu menyelamatkan negeri yang telah carut-marut sekarang ini.
Jawabannya lagi-lagi ada pada rumput yang bergoyang. | MSL-2015