Ajaibnya Kekuatan Doa
*Do'a itu meminta dan berharap hanya kepada Allah, Tuhan Sang Pencipta*.
*Do'a adalah kekuatan paling dahsyat dari yang dimiliki setiap orang, do'a merupakan kekuatan nyata sebagaimana daya tarik bumi, dan dengan do'a akan mengalirkan kekuatan yang menunjang kehidupan kita sehari-hari*.
*Do'a dapat merubah takdir dari Allah jika disertai dengan amal kebajikan*.
*Do'a adalah bukti manusia mengakui kelemahannya di hadapan Allah, Tuhan yang diimaninya, dan do'a sekaligus merupakan otaknya Ibadah*.
*Do'a merupakan kekuatan luar biasa yang dimunajadkan seseorang dengan seluruh kekuatannya, dimana Do'a membawa turun Tuhan Yang Maha Besar masuk ke dalam ruang hati yang sangat kecil, mengarahkan jiwa yang lapar menuju kesempurnaan Allah, menyatukan dua kekasih yaitu Tuhan dan Jiwa di dalam suatu dialog tentang kemanjaan dan cinta*.
*Tiada kekuatan lain bagi seluruh umat manusia yang beriman selain ia berlutut dan berdo'a mengharapkan tuntutan kekuatan dan Rahmat-Nya untuk melepaskan kerisauan, kelemahan dan semua harapan baik yang diharapkan terjadi dalam hidup*.
*Demikian, semoga bermanfaat tuk jadi renungan penyejuk jiwa-jiwa yang dahaga yang berharap setiap do'a dapat dikabulkan oleh-Nya, aamiin*.